All posts tagged: Port Stephens

Serunya Bertemu Lumba-Lumba dan Paus di NSW, Australia

Kalau kamu sedang mengunjungi Australia, terutama di New South Wales, biasanya apa yang kamu lakukan? Pernahkah terpikir untuk bertemu langsung dengan ikan paus dan lumba-lumba di habitat aslinya? Melihat ikan-ikan tersebut berenang bersama anaknya mendekati teluk dan kamu bisa menontonnya dari jarak dekat. Sebuah pengalaman yang sangat menarik bukan? Untuk mendapatkan pengalaman ini, kamu bisa datang ke Port Stephens dan Jervis Bay. Dua wilayah yang menjadi bagian dalam rute kehidupan ikan paus dan lumba-lumba ini. Jervis Bay Wilayah ini merupakan salah satu destinasi wisata pesisir paling terkenal di Australia. Dengan pasirnya yang mendapat predikat pasir paling putih di dunia, Jervis Bay menawarkan sebuah panorama yang memikat. Perairannya yang jernih berwarna biru kehijauan berhasil memikat siapa saja yang berlibur ke tempat ini. Salah satu pengalaman seru tak terlupakan di tempat ini adalah berlayar melihat paus yang sedang bermigrasi. Kamu dapat menikmati ikan paus dengan berat beberapa ton berenang dengan lincah dan loncat indah. Kamu dapat bertemu langsung dengan ikan-ikan tersebut dari awal Mei hingga bulan November. Ikan paus yang akan banyak terlihat adalah paus bungkuk, tetapi …